WAYOUT.ID, PENAJAM – Kendati pemerintah menunda pemindahan ibu kota negara (IKN) dari Jakarta ke Kalimantan Timur (Kaltim), namun pembangunan infrastruktur pendukung terus dilakukan. Rencananya, Penajam Paser Utara (PPU) sebagai pusat ibu kota akan mendapat jatah 2.500 sambungan air bersih.
Direktur Perumda Air Minum Danum Taka, Abdul Rasyid mengatakan, 2.500 sambungan air bersih itu diperuntukkan bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).
“Pada tahun 2021, PPU mendapat jatah 2.500 sambungan air bersih bagi MBR dari Kemen PUPR (Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat),” jelas Rasyid.
Di tahun ini, lanjut dia, Kemen PUPR sudah memberi jatah 2 ribu sambungan air bersih. Proyek tersebut diperkirakan rampung akhir tahun.
Perumda Danum Taka sendiri mempunyai kapasitas produksi air bersih mencapai 150 liter per detik yang belum difungsikan atau digunakan. Jumlah itu setara dengan 15 ribu sambungan rumah.
”Kami masih punya kapasitas produksi untuk 15 ribu sambungan rumah,” beber Rasyid. Hanya saja, pihaknya masih terhambat soal air baku dan jaringan pipa distribusi. (***)
Reporter: Satria Dirgantara
Editor: Guntur Marchista Sunan